Bagaimana cara untuk menggabungkan beberapa file pdf ? Ada kalanya kita perlu untuk menggabungkan beberapa file pdf menjadi satu file pdf saja. Misalkan untuk temen-temen yang telah mendownload materi gratis kursus bahasa inggris dari belajaringgris.net maka disitu materi dalam bentuk file pdf dibuat secara terpisah, satu file pdf untuk setiap bab.
Keuntungan menggabungkan beberapa file pdf menjadi satu ini diantaranya adalah kita bisa menggabungkan materi-materi yang terpisah kedalam satu file saja dan tentunya untuk memudahkan pada waktu kita hendak mencetak seluruh materi tersebut.
Untuk menggabungkan beberapa file pdf ini kita membutuhkan bantuan software seperti misalnya PDFsam, sebuah aplikasi opensource yang dapat menggabungkan beberapa file pdf menjadi satu file pdf saja dan juga melakukan kebalikannya yaitu memecah satu file pdf menjadi beberapa file pdf.
Berikut cara menggabungkan file pdf menggunakan aplikasi pdfsam:
1.Download aplikasi pdfsam [ disini ]
2.Install dan jalankan aplikasi pdfsam sampai muncul jendela sebagai berikut:
3.Klik menu Merge/Extract (no 1) 4.Klik tombol Add (no 2) dan tambahkan file-file pdf yang hendak digabung. 5.Tentukan folder tempat penyimpanan file hasil (output file) (No 3) 6.Terakhir klik tombol Run (no 4) untuk memulai proses penggabungan file pdf. Demikianlah beberapa cara untuk menggabungkan file pdf, apabila file yang hendak kita gabungkan bukan berformat .PDF, kita bisa mengubah terlebih dahulu file tersebut ke format pdf dengan bantuan aplikasi free pdf converter.
Komentar
Posting Komentar